Badan Pengembangan Bahasa dan Perbukuan
Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan
484 views

Tags

cerita rakyatglnberlibur ke rumah gadang

Berlibur ke Rumah Gadang


  08 Aug 2019 - 01:28 pm (6 year ago)
  Content Language : Indonesian
   
Category  : Education

Puji dan syukur penulis ucapkan ke hadirat Allah Swt. karena berkat limpahan rahmat dan petunjuk-Nya, penulis dapat menyelesaikan penulisan cerita anak yang berjudul Berlibur ke Rumah Gadang ini. Dewasa ini anak-anak Indonesia sudah di- jejali dengan cerita-cerita dongeng dari luar yang disiarkan melalui televisi. Belum lagi dengan tantangan global berupa masuknya teknologi. Telepon seluler (ponsel) pintar merupakan suatu bentuk teknologi yang tidak dapat ditolak. Anak-anak dewasa ini sangat rentan terhadap pengaruh buruk dari ponsel tersebut. Tidak hanya soal kesehatan, tetapi juga soal bacaan yang mereka dapatkan. Anak-anak mungkin lebih mengenal dan akrab dengan cerita dari luar negeri dengan latar belakang budaya asing jika dibandingkan dengan budaya kita sendiri. Padahal, Indonesia memiliki cerita-cerita yang lebih mendidik dan berurat akar dari budaya kita sendiri. Langkah menulis cerita anak dalam bentuk buku ajar merupakan suatu bentuk tanggung jawab kita untuk mengenalkan anak pada nilai-nilai luhur budaya kita sendiri. Terakhir, penulis mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah berjasa dalam penerbitan buku ini. Semoga buku ini bermanfaat dan bisa dijadikan sumber bahan bacaan dalam pembentukan karakter anak bangsa.